Sejarah Komputer


Pada awalnya, manusia dihadapkan pada masalah berhitung. Manusia purba untuk menghitung masih menggunakan cara yang sangat sederhana, yaitu dengan menggunakan jari-jari tangan atau batu. Pada 3000 tahun yang lalu di Cina ditemukan alat untuk menghitung dengan nama abacus (sempoa).

Pada 1617 John Napier dari Scotlandia menciptakan alat untuk perkalian dengan menggunakan table bujur sangkar yang terdiri dari 9 baris x 9 kolom yang berisi angka 1 sampai 9 yang dikenal dengan Napier’s Bones.

Pada 1642 Blaise Pascal seorang ahli matematika menemukan alat yang bernama Pascal’s Arithmetic Machine, mesin ini bekerja dengan roda-roda yang terdiri 10 bagian yang berisi angka 0 sampai 9 yang berhubungan satu dengan yang lainnya.

Pada 1674 Leibnitz dan Samuel Morland membuat mesin hitung yang dapat digunakan untuk perkalian dan pembagian, alat ini dinamakan Leibnitz Calculation Machine. Pada 1812 Charles Babbage menciptakan alat Babbage Calculation Machine. Mesin ini sebagai dasar dari computer yang kita kenal saat ini. Pada mesin ini dikenal penyimpan data hasil perhitungan yang akan digunakan untuk operasi selanjutnya dan alat ini dapat menghitung logaritma dan trigonometri secara otomatis.

Pada 1835 Lady Ada Augusta Lovelace dikenal sebagai programmer pertama yang bekerja pada CB pada mesin Analyctical Engine kemudian dikenal fungsi Loop dan Subroutine.

Pada 1890 Herman Hollerith dari AS menciptakan mesin Punched Card Accounting yang menggunakan punch Card sebagai media datanya, HH disebut sebagai Bapak Komputer Modern.

Komputer pertama yang menggunakan elektro mekanis dibuat 1944 oleh Howard Aiken bekerja sama dengan IBM (International Business Machine) yang diberi nama MARK I. Pada 1946 dibuat computer elektronis di University of Pensylvania yang diberi nama ENIAC (Electronic Numerical Integrator and Calculator).

Pada 1960 John Von Nuemen membuat computer EDVAC (Electronic Discrete Variable Automatic Computer). Pada 1949 tim dari Cambridge University membuat computer EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Computer). Komputer komersial pertama dijual oleh Sperry Rand Corp pada 1949 diberi nama UNIVAC 1 (Universal automatic Computer).

Sejak tahun tersebut computer berkembang dengan pesat, hingga ditemukannya IC (Integrated Circuit). 

Post a Comment

أحدث أقدم